Pada hari Jumat, 13 September 2024, Yayasan Satu Visi Manajemen menerima kunjungan dari Tim Asesor Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dalam rangka proses akreditasi. Bertepatan di Kantor Satu Visi Manajemen, kegiatan ini bertujuan untuk memastikan standar mutu layanan yang diberikan oleh yayasan sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan kemenkes.
Acara dimulai pada pukul 08.00 pagi, dengan pembukaan dan sambutan yang dibawakan oleh MC, Dr. Nanda Handayani, S.SiT, M.Kes secara formal untuk membangun suasana.
Acara berlanjut dengan perkenalan para pengurus Yayasan Satu Visi Manajemen yang dipimpin oleh Ketua Yayasan, Bapak Maman Suryaman, MM. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada Tim Asesor Kementerian Kesehatan RI yang telah hadir untuk melakukan visitasi. Bapak Maman juga menekankan komitmen Yayasan dalam meningkatkan kualitas pelayanan sesuai dengan standar akreditasi yang ditetapkan.
Setelah sambutan dari Ketua Yayasan, Ibu Ariestya Anggraeni, SKM, MKM, memperkenalkan Tim Asesor yang hadir dalam acara ini. Tim Asesor yang terdiri dari para profesional berpengalaman ini dipimpin oleh Ibu Ariestya sendiri, dengan anggota lainnya yaitu Ibu Fransisca Harianja, SKM, MKM, dan Bapak Drs. M. Royan Kes. Tim Asesor ini yang bertugas mengevaluasi Yayasan dalam memperoleh akreditasi sesuai dengan standar Kementerian Kesehatan.
(Dokumentasi Foto Bersama Satu Visi Manajemen bersama Tim Asesor Kementerian Kesehatan RI)
Ibu Ariestya Anggraeni, SKM, MKM, memaparkan skema kegiatan visitasi. Tim asesor akan mengevaluasi berbagai aspek, termasuk pemenuhan sarana dan prasarana, pengelolaan administrasi, dan program peningkatan kompetensi Yayasan. Kegiatan ini dilakukan secara menyeluruh guna memastikan bahwa semua elemen Yayasan Satu Visi Manajemen telah memenuhi syarat akreditasi yang diharapkan.
Selanjutnya, Ibu Eviana Yatiningsih memaparkan tentang akreditasi Yayasan Satu Visi Manajemen, termasuk berbagai upaya yang telah dilakukan dalam memenuhi standar akreditasi. Setelah itu, dilakukan pengecekan sarana dan prasarana oleh Ibu Fransisca Harianja, SKM, MKM, bersama dengan Ketua Yayasan, Bapak Maman Suryaman, MM.
Sementara itu, Ibu Ariestya Anggraeni dan Ibu Eviana Yatiningsih memeriksa kelengkapan berkas keorganisasian Yayasan. Bapak Drs. M. Royan Kes dan Dr. Nanda Handayani, S. SiT, M.Kes memberi perhatian khusus pada program peningkatan kompetensi yang menjadi salah satu fokus Yayasan. Guna pengecekan ini adalah untuk memastikan program-program tersebut dapat mendukung pengembangan sumber daya manusia di Yayasan.
Setelah pengecekan, Tim Asesor memberikan beberapa revisi dan masukan terkait dokumen serta program yang telah ditinjau. Bapak Drs. M. Royan Kes memberikan masukan konstruktif agar Yayasan dapat terus meningkatkan kualitas layanan dan manajemen.
Lalu pada akhir kegiatan, Ibu Ariestya Anggraeni, SKM, MKM, membacakan Berita Acara hasil visitasi akreditasi. Berita acara ini merupakan hasil dari seluruh rangkaian kegiatan yang telah dilakukan oleh Tim Asesor.
Setelah itu, dilakukan penandatanganan Berita Acara oleh seluruh Tim Asesor dan Ketua Yayasan, Bapak Maman Suryaman, MM, sebagai tanda kesepakatan atas hasil visitasi.
(Dokumentasi Penandatanganan Satu Visi Manajemen bersama Time Asesor Kementerian Kesehatan RI)
(Dokumentasi Foto Bersama Satu Visi Manajemen bersama Tim Asesor Kementerian Kesehatan RI)
Acara ini menjadi momentum penting bagi Yayasan Satu Visi Manajemen dalam menjaga komitmen terhadap peningkatan mutu layanan kesehatan, dengan harapan dapat meraih akreditasi yang diinginkan sesuai dengan standar Kementerian Kesehatan RI.
Jangan lewatkan kesempatan untuk memperdalam ilmu dan keterampilan di bidang kesehatan, kecantikan, dan juga kebidanan bersama Satu Visi Manajemen! Terbuka untuk umum, dokter, bidan, dan perawat!
Jika Anda tertarik, Akses : https://satuvisicorp.com/ atau melalui media sosial official seperti @teduhplace, @kursus.kecantikan_, @trainingkebidanan di Instagram. Atau hubungi:
Admin 1: 0819 2967 0617
Admin 2: 0895 3431 55386
Admin 3: 021 278 194 52